Pages

Minggu, 14 Agustus 2011

TIPS dan TRICK terbaru 2011 memelihara hardware dan software komputer.

TIPS dan TRICK terbaru 2011 memelihara hardware dan software komputer-Banyak cara bagi kita pengguna user untuk menjaga dan melindungi komputer kita,baik dari segi dalam maupun bagian luarnya supaya menjadikan computer yang terawatt dan terlindungi.adapun trik dan tipnya :
Perangkat Keras (Hardware) Komputer
  • Tempatkan perangkat komputer di tempat yg bersih dan terjaga suhu dan kelembaban udaranya.
  • Gunakan perangkat stabiliser, berguna untuk menjaga stabilitas tegangan listrik ke power supply.
  • Gunakan UPS (Uninterruptable Power Supply), berguna disaat listrik mati maka komputer akan tetap standby dlm beberapa waktu. Dan bisa mematikan komputer dengan prosedur yg benar.
  • Secara berkala bersihkan disk drive dengan menggunakan disk cleaner atau sejenisnya.
  • Pada printer gunakan tinta dan pita semestinya, karena bisa mempengaruhi head printer dan bisa mengakibatkan kerusakan.
  • Jangan menghubungkan atau melepas perangkat dalam kondisi komputer hidup, dapat menimbulkan kerusakan komponen karena adanya hubungan singkat pada konektor.
  • Hindarkan perangkat disk drive dari medan magnet karena dapat merusak isi dari disk itu sendiri
Perangkat Lunak (Software) Komputer
  • Hidup dan matikan OS komputer sesuai prosedur yang benar.
  • Gunakan program bantu anti virus, bisa menggunakan yg premium atau yg freeware (antivirus gratis dah byk tersedia n fasilitas & kualitasnya hampir menyamai yg premium).
  • Backup data secara berkala, bisa menggunakan partition hard disk, CD, atau software tuk backup – restore.
  • Scan terlebih dahulu perangkat “USB atau disket” yang masuk ke komputer, untuk mengindari adanya virus, spyware atau sejenisnya.
  • Menata hard disk secara berkala, dengan scan disk dan defrag (OS windows sudah menyediakan & ada beberapa software free yg mendukung hal tersebut)
  • Instalasi sistem aplikasi sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan, tambah dan sediakan ruang kosong pada sistem hard disk bila cukup byk aplikasi yg diinstal, dan kurangi aplikasi yg tidak diperlukan.

Aplikasi dan Software Terbaru 2011

Mozilla Firefox 3.6.4Setelah hampir satu setengah bulan yang lalu Mozilla merilis Mozilla Firefox 3.6.3, kini telah hadir Firefox versi terbaru yaitu Mozilla Firefox 3.6.4. Anda kini telah bisa mendownload versi terbaru dari Mozilla Firefox 3.6 ini atau melakukan update Firefox melalui jendela aplikasi ini. Apa saja yang baru di Mozilla Firefox 3.6.4 ini?
Firefox 3.6.4 telah melakukan perbaikan agar browsing para pengguna Windows dan Linux tidak terganggu ketika terjadi crash pada plugin Adobe Flash, Apple Quicktime atau Microsoft Silverlight. Jika sebuah plugin crash atau macet, hal tersebut tidak akan mempengaruhi seluruh Firefox. Anda akan dapat melakukan load ulang halaman untuk me-restart plugin. Jadi tidak perlu melakukan restart Firefox.
Pada Mozilla Firefox 3.6.4 ini juga dilakukan perbaikan beberapa masalah yang ditemukan pada Firefox 3.6 sebelumnya, seperti perbaikan pada masalah keamanan dan masalah stabilitas.
Mozilla Firefox 3.6.4 terbaru ini tersedia untuk beberapa operating system yaitu Windows, Linux dan MacOS.

Jumat, 17 Juni 2011

Perangkat Keras dan Aksesories Jaringan Komputer

Jaringan Komputer telah saya bahas beberapa bagian pada artikel sebelumnya. Nah dalam jaringan komputer tersebut ada beberapa kebutuhan dasar baik perangkat keras, software maupun aksesoris yang digunakan. Dalam beberapa artikel kedepan secara khusus saya akan membahas mengenai perangkat keras dan aksesories dalam menerapkan jaringan komputer.
Misalnya menggunakan hub, switch, router, adapter, kabel, dan jenis lainnya dari beberapa peralatan perangkat keras.
Dari sekian banyak perangkat keras dalam jaringan komputer akan kita kelompokkan pembahasannya seperti ini;
  1. Wireless Network Hardware
  2. Network Cables
  3. Modems
  4. Ethernet
  5. Home Network Routers
  6. USB
  7. Network Adapters
  8. Hubs and Switches
Perangkat Keras untuk Jaringan Nirkabel
Pertanyaannya adalah hardware apa yang dibutuhkan untuk membangun jaringan nirkabel atau wireless?
Jawaban: adapter jaringan Wireless (juga dikenal sebagai wireless NIC atau kartu jaringan nirkabel) yang diperlukan untuk setiap perangkat pada jaringan nirkabel. Beberapa komputer yang lebih baru menggabungkan adaptor laptop nirkabel sebagai fitur built-in sistem. Adaptor jaringan nirkabel populer untuk PC adalah dalam bentuk “kartu PCMCIA.” Komputer Macintosh menggunakan kartu AirPort khas.
Sebenarnya, tidak ada perangkat keras adapter nirkabel lain daripada yang dibutuhkan untuk membangun LAN nirkabel kecil (WLAN). Namun, untuk meningkatkan kinerja WLAN, agar bisa menampung lebih banyak komputer, dan meningkatkan jangkauan jaringan, titik akses nirkabel dan/atau router nirkabel dapat ditambahkan untuk digunakan.
Sebuah alternatif untuk router, jalur akses memungkinkan jaringan nirkabel untuk bergabung dengan jaringan kabel yang ada. Salah satu komputer biasanya bertugas menyebarkan akses jaringan yang sudah memiliki kabel switch atau router terinstal. Di jaringan rumah, jalur akses tunggal (atau router) memiliki rentang yang cukup untuk kebutuhan rumah. Pada bangunan Kantor Bisnis sering harus mengerahkan beberapa jalur akses dan/atau router.
Jalur akses dan router pada jaringan komputer sering memanfaatkan antena nirkabel yang secara signifikan meningkatkan jangkauan komunikasi dari sinyal radio nirkabel. Antena ini adalah opsional dan dapat dilepas. Ini juga memungkinkan untuk memasang antena di klien nirkabel untuk meningkatkan berbagai adaptor nirkabel. Ini adalah praktek umum untuk wardrivers, tapi penggunaan antena umumnya tidak diperlukan di rumah atau jaringan bisnis dengan alasan keamanan.  Berlanjut kebagian 2

Keyword Paling Populer di Artikel Ini :

Perangkat Keras Komputer - Process Device

Otak sebuah komputer berada pada unit pemrosesan (Process device). Unit pemrosesan ini dinamakan CPU ( Central Processing Unit ). Fungsi CPU adalah sebagai pemroses dan pengolah data yang selanjutnya dapat menghasilkan suatu informasi yang diperlukan. Pada komputer mikro unit pemrosesan ini disebut dengan micro-processor (pemroses mikro) atau processor yang berbentuk chip yang terdiri dari ribuan sampai jutaan IC. Fungsi utama dari CPU bekerja dengan aritmatika dan logika terhadap data yang terdapat dalam memori atau yang dimasukkan melalui unit masukkan seperti keyboard, scanner, atau joystick. Kecepatan processor atau CPU ini diukur dengan satuan hitung hertz atau clock cycles. Saat ini, komputer memiliki kecepatan processor sampai giga hertz. 1 Giga Herzt sama dengan 1.000.000.000 herzt. Perkembangannya processor yang pertama kali muncul tahun 1990-an adalah pentium dengan kecepatan 75 Mega Hertz, dan saat ini kecepatannya sudah mencapai 3 Giga Hertz lebih dengan processor Pentium IV. Seiring dengan kecepatan Pentium IV, telah pula diperkenalkan processor dengan teknologi mobile yaitu Centrino (Pentium M – Centrino) jenis processor ini baru terdapat pada komputer-komputer built up, laptop, notebook. Saat ini, processor yang terbaru adalah Dual Core (Core Duo). Processor ini memiliki dua kecepatan giga hertz seperti memiliki dua processor. Beberapa produsen processor yang terkenal adalah Intel, AMD dan Cyrix. CPU bekerja berdasarkan instruksi suatu software, atau instruksi suatu program.

a. ALU ( Arithmetical Logical Unit )Fungsi unit ini adalah untuk melakukan suatu proses data yang berbentuk angka dan logika, seperti data matematika dan statistika. ALU terdiri dari register-register untuk menyimpan informasi. Tugas utama dari ALU adalah melakukan perhitungan aritmatika (matematika) yang terjadi sesuai dengan instruksi program. Sirkuit yang digunakan oleh ALU ini disebut dengan adder karena operasi yang dilakukan dengan dasar penjumlahan. Tugas lain dari ALU adalah melakukan keputusan dari operasi sesuai dengan instruksi program yaitu operasi logika (logical operation). Operasi logika meliputi perbandingan dua buah elemen logika dengan menggunakan operator logika, yaitu :

* Sama dengan (=)
* Tidak sama dengan ( <> )
* Kurang dari ( < )
* Kurang atau sama dengan dari ( <= )
* Lebih besar dari ( > )
* Lebih besar atau sama dengan dari ( >= )

b. CU ( Control Unit )Fungsi unit ini adalah untuk melakukan pengontrolan dan pengendalian terhadap suatu proses yang dilakukan sebelum data tersebut dikeluarkan (output). Selain itu CU menafsirkan perintah dan menghasilkan sinyal yang tepat untuk bagian lain dalam sistem komputer. Unit ini mengatur kapan alat input menerima data dan kapan data diolah serta kapan ditampilkan dari program komputer. Bila terdapat instruksi perhitungan atau logika maka unit ini akan mengirim instruksi tersebut ke ALU. Dengan demikian tugas dari Control Unit ini adalah :

* Mengatur dan mengendalikan alat-alat input dan output
* Mengambil instruksi-instruk dari memori utama
* Mengambil data dari memori utama (jika diperlukan) untuk diproses
* Mengirim instruksi ke ALU bila ada perhitungan aritmatika atau perbandingan logika serta mengawasi kerja dari ALU
* Menyimpan hasil proses ke memori utama. Fungsi peralatan yang terdapat dalam CPU dibagi menjadi 3 Macam yaitu :

a. Peralatan Proses ( Process Storage)

Peralatan Proses adalah alat yang digunakan untuk melakukan suatu pemrosesan data. Yang termasuk peralatan proses adalah sebagai berikut.

1.) Processor Alat ini berfungsi sebagai pengolah data, processor merupakan bagian yang sangat penting dalam komputer. Kehandalan suatu komputer dapat dilihat dari processor yang digunakannya, misalnya Processor : Intel Pentium 4, AMD, Centrino dan Core Duo. Semakin tinggi tingkatan processor-nya semakin baik fungsi komputer tersebut.
2.) Register Register merupakan jenis memori yang terdapat pada processor dan sebagai memori internal processor. Register merupakan memori yang mempunyai kecepatan tinggi 5 sampai 10 kali dibandingkan memori utama. Register digunakan untuk menyimpan instruksi dan data yang sedang diproses oleh CPU, sedang instruksi-instruksi dan data lainnya yang menunggu giliran untuk diproses masih disimpan di memori utama.
3.) Cache memoriMerupakan memori yang dapat meningkatkan kecepatan komputer dan dikatakan sebagai memori perantara.
4.) ROM ( Read Only Memory)Memori dalam CPU berfungsi membantu proses kerja komputer. ROM adalah salah satu memori, mempunyai sifat hanya dapat dibaca dan tidak bisa diubah dan mempunyai sifat yang permanen atau tetap (non volatile). ROM mulai berfungsi saat menghidupkan komputer.Sebagian perintah ROM ini dipindakan juga ke dalam RAM berupa instruksi atau syntax-syntax. Misalnya, untuk melihat isi file dengan perintah DIR dan untuk mengecek kapasitas disket atau harddisk dengan CHKDSK, ROM bersifat tetap atau permanen bila terjadi mati listrik, file pada ROM tidak akan hilang. Instruksi yang tersimpan dalam ROM disebut dengan microinstruction atau firmware karena hardware dan software dijadikan satu oleh pabrik pembuatnya. Apabila isi dari ROM hilang atau rusak maka sistem dari komputer tidak dapat berfungsi, oleh karena itu pabrik komputer merancang ROM hanya dapat dibaca saja dan tidak dapat dirubah. Selain ROM terdapat pula jenis ROM yang dapat diprogram kembali yaitu PROM (Programmable Read Only Memory), yang hanya dapat diprogram satu kali dan tidak dapat diubah kembali. Kemudian terdapat pula jenis lain yang disebut dengan EPROM (Erasable Programmable Read Only Memory) yang dapat dihapus dengan sinar ultraviolet serta dapat diprogram kembali berulang-ulang. Dan jenis yang disebut EEPROM (Electrically Erasable Programmabel Read Only Memory) yang dapat dihapus secara elektronik dan dapat deprogram kembali.
5.) RAM ( Random Access Memory )Merupakan jenis jenis memori yang dapat dibaca, diisi, dan diubah menurut kebutuhan (volatile). RAM mempunyai sifat sementara. Sifat sementara ini maksudnya adalah jika terjadi mati listrik maka data yang berada dalam RAM akan hilang. Misalnya, Pada saat anda mengetik yang ketikan telah sampai dua lembar, tetapi belum disimpan hasilnya ke dalam disket atau harddisk, hasil ketikan Anda akan berada di dalam RAM. Bila terjadi mati listrik maka data yang ada di dalam RAM akan hilang, Struktur RAM dibagi menjadi empat bagian utama, yaitu :

* Input Storage, digunakan untuk menampung input yang dimasukkan melalui alat input.
* Program Storage, digunakan untuk menyimpan semua instruksi-instruksi program yang akan diakses.
* Working storage, digunakan untuk menyimpan data yang akan diolah dan menyimpan hasil pengolahan.
* Output Storage, digunakan untuk menampung hasil akhir dari pengolahan data yang akan ditampilkan ke alat output. Berdasarkan struktur RAM tersebut, data yang diinput ke dalam sistem komputer akan ditampung ke dalam input storage, bila data dalam bentuk instruksi program maka akan dimasukkan ke dalam program storage, dan bila dalam bentuk data dan hasil pengolahan data maka akan dimasukkan ke working storage, kemudian sebelum data akan ditampilkan atau output maka akan disimpan ke dalam output storage.

Terdapat beberapa jenis RAM yang beredar dipasaran hingga saat ini yaitu :

1. FPM DRAM (Fast Page Mode Random Access Memory), RAM yang paling pertama kali ditancapkan pada slot memori 30 pin mainboard komputer, dimana RAM ini dapat kita temui pada komputer type 286 dan 386. Memori jenis ini sudah tidak lagi diproduksi.

2. EDO RAM ( Extended Data Out Random Access Memory), RAM jenis ini memiliki kemampuan yang lebih cepat dalam membaca dan mentransfer data dibandingkan dengan RAM biasa. Slot memori untuk EDO – RAM adalah 72 pin. Bentuk EDO-RAM lebih panjang daripada RAM yaitu bentuk Single Inline Memory Modul (SIMM). Memiliki kecepatan lebih dari 66 Mhz

3. BEDO RAM (Burst EDO RAM), RAM yang merupakan pengembangan dari EDO RAM yang memiliki kecepatan lebih dari 66 MHz.

4. SD RAM (Synchronous Dynamic Random Access Memory), RAM jenis ini memiliki kemampuan setingkat di atas EDO-RAM. Slot memori untuk SD RAM adalah 168 pin. Bentuk SD RAM adalah Dual Inline Memory Modul (DIMM). Memiliki kecepatan di atas 100 MHz.

5. RD RAM (Rambus Dynamic Random Access Memory). RAM jenis ini memiliki kecepatan sangat tinggi, pertama kali digunakan untuk komputer dengan prosesor Pentium 4. Slot Memori untuk RD RAM adalah 184 pin. Bentuk RD RAM adalah Rate Inline Memory Modul (RIMM). Memiliki kecepatan hingga 800 MHz.

6. DDR SDRAM (Double Data Rate Synchronous Dynamic RAM). RAM jenis ini memiliki kecepatan sangat tinggi dengan menggandakan kecepatan SD RAM, dan merupakan RAM yang banyak beredar saat ini. RAM jenis ini mengkonsumsi sedikit power listrik. Slot Memori untuk DDR SDRAM adalah 184 pin, bentuknya adalah RIMM.

Perangkat Keras Komputer – Input Device

A. Perangkat Keras dan Fungsinya
Secara fisik, Komputer terdiri dari beberapa komponen yang merupakan suatu sistem. Sistem adalah komponen-komponen yang saling bekerja sama membentuk suatu kesatuan. Apabila salah satu komponen tidak berfungsi, akan mengakibatkan tidak berfungsinya suatu komputer dengan baik. Komponen komputer ini termasuk dalam kategori elemen perangkat keras (hardware). Berdasarkan fungsinya, perangkat keras komputer dibagi menjadi 5 yaitu :
1. input divice (unit masukan)
2. Process device (unit Pemrosesan)
3. Output device (unit keluaran)
4. Backing Storage ( unit penyimpanan)
5. Periferal ( unit tambahan)
komponen dasar komputer yang terdiri dari input, process, output dan storage. Input device terdiri dari keyboard dan mouse, Process device adalah microprocessor (ALU, Internal Communication, Registers dan control section), Output device terdiri dari monitor dan printer, Storage external memory terdiri dari harddisk, Floppy drive, CD ROM, Magnetic tape. Storage internal memory terdiri dari RAM dan ROM. Sedangkan komponen Periferal Device merupakan komponen tambahan atau sebagai komponen yang belum ada atau tidak ada sebelumnya. Komponen Periferal ini contohnya : TV Tuner Card, Modem, Capture Card.
1. Unit Masukan ( Input Device )
Unit ini berfungsi sebagai media untuk memasukkan data dari luar ke dalam suatu memori dan processor untuk diolah guna menghasilkan informasi yang diperlukan. Input devices atau unit masukan yang umumnya digunakan personal computer (PC) adalah keyboard dan mouse, keyboard dan mouse adalah unit yang menghubungkan user (pengguna) dengan komputer. Selain itu terdapat joystick, yang biasa digunakan untuk bermain games atau permainan dengan komputer. Kemudian scanner, untuk mengambil gambar sebagai gambar digital yang nantinya dapat dimanipulasi. Touch panel, dengan menggunakan sentuhan jari user dapat melakukan suatu proses akses file. Microphone, untuk merekam suara ke dalam komputer.
Input device berfungsi sebagai media untuk memasukkan data dari luar sistem ke dalam suatu memori dan processor untuk diolah dan menghasilkan informasi yang diperlukan. Data yang dimasukkan ke dalam sistem komputer dapat berbentuk signal input dan maintenance input. Signal input berbentuk data yang dimasukkan ke dalam sistem komputer, sedangkan maintenance input berbentuk program yang digunakan untuk mengolah data yang dimasukkan. Jadi Input device selain digunakan untuk memasukkan data dapat pula digunakan untuk memasukkan program. Berdasarkan sifatnya, peralatan input dapat digolongkan menjadi dua yaitu :
• Peratalan input langsung, yaitu input yang dimasukkan langsung diproses oleh alat pemroses. Contohnya : keyboard, mouse, touch screen, light pen, digitizer graphics tablet, scanner.
• Peralatan input tidak langsung, input yang melalui media tertentu sebelum suatu input diproses oleh alat pemroses. Contohnya : punched card, disket, harddisk.
Unit masukan atau peralatan input ini terdiri dari beberapa macam peranti yaitu :
a. Keyboard
Keyboard merupakan unit input yang paling penting dalam suatu pengolahan data dengan komputer. Keyboard dapat berfungsi memasukkan huruf, angka, karakter khusus serta sebagai media bagi user (pengguna) untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan, seperti menyimpan file dan membuka file. Penciptaan keyboard komputer berasal dari model mesin ketik yang diciptakan dan dipatentkan oleh Christopher Latham pada tahun 1868, Dan pada tahun 1887 diproduksi dan dipasarkan oleh perusahan Remington. Keyboard yang digunakanan sekarang ini adalah jenis QWERTY, pada tahun 1973, keyboard ini diresmikan sebagai keyboard standar ISO (International Standar Organization). Jumlah tombol pada keyboard ini berjumlah 104 tuts. Keyboard sekarang yang kita kenal memiliki beberapa jenis port, yaitu port serial, ps2, usb dan wireless.
 gambar-211.jpg
Jenis-Jenis Keyboard :
1.) QWERTY
2.) DVORAK
3.) KLOCKENBERG
Keyboard yang biasanya dipakai adalah keyboard jenis QWERTY, yang bentuknya ini mirip seperti tuts pada mesin tik. Keyboard QWERTY memiliki empat bagian yaitu :
1. typewriter key
2. numeric key
3. function key
4. special function key.
1. Typewriter Key
Tombol ini merupakan tombol utama dalam input. Tombol ini sama dengan tuts pada mesin tik yang terdiri atas alphabet dan tombol lainnya sebagaimana berikut :
• Back Space
Tombol ini berfungsi untuk menghapus 1 character di kiri cursor
• Caps Lock
Bila tombol ini ditekan, maka lampu indikator caps lock akan menyala, hal ini menunjukkan bahwa huruf yang diketik akan menjadi huruf besar atau Kapital, bila lampu indicator caps lock mati, maka huruf akan menjadi kecil.
• Delete
Tombol ini berfungsi untuk menghapus 1 karakter pada posisi cursor
• Esc
Tombol ini berfungsi untuk membatalkan suatu perintah dari suatu menu.
• End
Tombol ini berfungsi untuk memindahkan cursor ke akhir baris/halaman/lembar kerja
• Enter
Tombol ini berfungsi untuk berpindah ke baris baru atau untuk melakukan suatu proses perintah.
• Home
Untuk menuju ke awal baris atau ke sudut kiri atas layar
• Insert
Tombol ini berfungsi untuk menyisipkan character.
• Page Up
Tombol ini berfungsi untuk meggerakan cursor 1 layar ke atas
• Page Down
Tombol ini berfungsi untuk Menggerakkan cursor 1 layar ke bawah
• Tab
Tombol ini berfungsi untuk memindahkan cursor 1 tabulasi ke kanan.
2. Numeric Key
Tombol ini terletak di sebelah kanan keyboard. tombol ini terdiri atas angka dan arrow key. Jika lampu indikator num lock menyala maka tombol ini berfungsi sebagai angka. Jika lampu indikator num lock mati maka tombol ini berfungsi sebagai arrow key.
3. Function Key
Tombol ini terletak pada baris paling atas, tombol fungsi ini ini terdiri dari F1 s/d F12. Fungsi tombol ini berbeda-beda tergantung dari program komputer yang digunakan.
4. Special Function Key
Tombol ini terdiri atas tombol Ctrl, Shift, dan Alt. Tombol akan mempunyai fungsi bila ditekan secara bersamaan dengan tombol lainnya. Misalnya, untuk memblok menekan bersamaan tombol shift dan arrow key, untuk menggerakan kursor menekan bersamaan ctrl dan arrow key.
b. Mouse
Mouse adalah salah unit masukan (input device). Fungsi alat ini adalah untuk perpindahan pointer atau kursor secara cepat. Selain itu, dapat sebagai perintah praktis dan cepat dibanding dengan keyboard. Mouse mulai digunakan secara maksimal sejak sistem operasi telah berbasiskan GUI (Graphical User Interface). sinyal-sinyal listrik sebagai input device mouse ini dihasilkan oleh bola kecil di dalam mouse, sesuai dengan pergeseran atau pergerakannya. Sebagian besar mouse terdiri dari tiga tombol, umumnya hanya dua tombol yang digunakan yaitu tombol kiri dan tombol kanan. Saat ini mouse dilengkapi pula dengan tombol penggulung (scroll), dimana letak tombol ini terletak ditengah. Istilah penekanan tombol kiri disebut dengan klik (Click) dimana penekanan ini akan berfungsi bila mouse berada pada objek yang ditunjuk, tetapi bila tidak berada pada objek yang ditunjuk penekanan ini akan diabaikan. Selain itu terdapat pula istilah lainnya yang disebut dengan menggeser (drag) yaitu menekan tombol kiri mouse tanpa melepaskannya dengan sambil digeser. Drag ini akan mengakibatkan objek akan berpindah atau tersalin ke objek lain dan kemungkinan lainnya. Penekanan tombol kiri mouse dua kali secara cepat dan teratur disebut dengan klik ganda (double click) sedangkan menekan tombol kanan mouse satu kali disebut dengan klik kanan (right click)Mouse terdiri dari beberapa port yaitu mouse serial, mouse ps/2, usb dan wireless.
 mouse
Gambar 2.12 Mouse Wireless
c. Touchpad
Unit masukkan ini biasanya dapat kita temukan pada laptop dan notebook, yaitu dengan menggunakan sentuhan jari. Biasanya unit ini dapat digunakan sebagai pengganti mouse. Selain touchpad adalah model unit masukkan yang sejenis yaitu pointing stick dan trackball.
 gambar-213a.jpggambar-213b.jpggambar-213c.jpg
Touch Pad                   Track Ball                     Pointing Stick
d. Light Pen
Light pen adalah pointer elektronik yang digunakan untuk modifikasi dan men-design gambar dengan screen (monitor). Light pen memiliki sensor yang dapat mengirimkan sinyal cahaya ke komputer yang kemudian direkam, dimana layar monitor bekerja dengan merekam enam sinyal elektronik setiap baris per detik.
gambar-214.jpg
Gambar Light Pen
e. Joy Stick dan Games Paddle
Alat ini biasa digunakan pada permainan (games) komputer. Joy Stick biasanya berbentuk tongkat, sedangkan games paddle biasanya berbentuk kotak atau persegi terbuat dari plastik dilengkapi dengan tombol-tombol yang akan mengatur gerak suatu objek dalam komputer.
gambar-215.jpg
Gambar Joy Stick dan Paddle Games
f. Barcode
Barcode termasuk dalam unit masukan (input device). Fungsi alat ini adalah untuk membaca suatu kode yang berbentuk kotak-kotak atau garis-garis tebal vertical yang kemudian diterjemahkan dalam bentuk angka-angka. Kode-kode ini biasanya menempel pada produk-produk makanan, minuman, alat elektronik dan buku. Sekarang ini, setiap kasir di supermarket atau pasar swalayan di Indonesia untuk mengidentifikasi produk yang dijualnya dengan barcode.
 gambar-217.jpg Gambar Barcode Reader
gambar-216.jpg  Gambar Barcode
g. Scanner
Scanner adalah sebuah alat yang dapat berfungsi untuk meng-copy atau menyalin gambar atau teks yang kemudian disimpan ke dalam memori komputer. Dari memori komputer selanjutnya, disimpan dalam harddisk ataupun floppy disk. Fungsi scanner ini mirip seperti mesin fotocopy, perbedaannya adalah mesin fotocopy hasilnya dapat dilihat pada kertas sedangkan scanner hasilnya dapat ditampilkan melalui monitor terlebih dahulu sehingga kita dapat melakukan perbaikan atau modifikasi dan kemudian dapat disimpan kembali baik dalam bentuk file text maupun file gambar. Selain scanner untuk gambar terdapat pula scan yang biasa digunakan untuk mendeteksi lembar jawaban komputer. Scanner yang biasa digunakan untuk melakukan scan lembar jawaban komputer adalah SCAN IR yang biasa digunakan untuk LJK (Lembar Jawaban Komputer) pada ulangan umum dan Ujian Nasional. Scan jenis ini terdiri dari lampu sensor yang disebut Optik, yang dapat mengenali jenis pensil 2B. Scanner yang beredar di pasaran adalah scanner untuk meng-copy gambar atau photo dan biasanya juga dilengkapi dengan fasilitas OCR (Optical Character Recognition) untuk mengcopy atau menyalin objek dalam bentuk teks.
gambar-218.jpg
Gambar Scanner
Saat ini telah dikembangkan scanner dengan teknologi DMR (Digital Mark Reader), dengan sistem kerja mirip seperti mesin scanner untuk koreksi lembar jawaban komputer, biodata dan formulir seperti formulir untuk pilihan sekolah. Dengan DMR lembar jawaban tidak harus dijawab menggunaan pensil 2 B, tapi dapat menggunakan alat tulis lainnya seperti pulpen dan spidol serta dapat menggunakan kertas biasa.
h. Kamera Digital
Perkembangan teknologi telah begitu canggih sehingga komputer mampu menerima input dari kamera. Kamera ini dinamakan dengan Kamera Digital dengan kualitas gambar lebih bagus dan lebih baik dibandingkan dengan cara menyalin gambar yang menggunakan scanner. Ketajaman gambar dari kamera digital ini ditentukan oleh pixel-nya. Kemudahan dan kepraktisan alat ini sangat membantu banyak kegiatan dan pekerjaan. Kamera digital tidak memerlukan film sebagaimana kamera biasa. Gambar yang diambil dengan kamera digital disimpan ke dalam memori kamera tersebut dalam bentuk file, kemudian dapat dipindahkan atau ditransfer ke komputer. Kamera digital yang beredar di pasaran saat ini ada berbagai macam jenis, mulai dari jenis kamera untuk mengambil gambar statis sampai dengan kamera yang dapat merekan gambar hidup atau bergerak seperti halnya video.
gambar-219.jpg
Kamera Digital
i. Mikropon dan Headphone
Unit masukan ini berfungsi untuk merekam atau memasukkan suara yang akan disimpan dalam memori komputer atau untuk mendengarkan suara. Dengan mikropon, kita dapat merekam suara ataupun dapat berbicara kepada orang yang kita inginkan pada saat chating. Penggunaan mikropon ini tentunya memerlukan perangkat keras lainnya yang berfungsi untuk menerima input suara yaitu sound card dan speaker untuk mendengarkan suara.
gambar-220.jpg
Gambar headphone
j. Graphics Pads
Teknologi Computer Aided Design (CAD) dapat membuat rancangan bangunan, rumah, mesin mobil, dan pesawat dengan menggunakan Graphics Pads. Graphics pads ini merupakan input masukan untuk menggambar objek pada monitor. Graphics pads yang digunakan mempunyai dua jenis. Pertama, menggunakan jarum (stylus) yang dihubungkan ke pad atau dengan memakai bantalan tegangan rendah, yang pada bantalan tersebut terdapat permukaan membrane sensitif sentuhan ( touch sensitive membrane surface). Tegangan rendah yang dikirimkan kemudian diterjemahkan menjadi koordinat X – Y. Kedua, menggunakan bantalan sensitif sentuh ( touch sensitive pad) tanpa menggunakan jarum. Cara kerjanya adalah dengan meletakkan kertas gambar pada bantalan, kemudian ditulisi dengan pensil.
gambar-221.jpg

Perangkat keras

Perangkat keras komputer (Inggris: hardware) adalah semua bagian fisik komputer, dan dibedakan dengan data yang berada di dalamnya atau yang beroperasi di dalamnya, dan dibedakan dengan perangkat lunak (software) yang menyediakan instruksi untuk perangkat keras dalam menyelesaikan tugasnya.
Batasan antara perangkat keras dan perangkat lunak akan sedikit buram kalau kita berbicara mengenai firmware, karena firmware ini adalah perangkat lunak yang "dibuat" ke dalam perangkat keras. Firmware ini merupakan wilayah dari bidang ilmu komputer dan teknik komputer, yang jarang dikenal oleh pengguna umum.
Komputer pada umumnya adalah komputer pribadi, (PC) dalam bentuk desktop atau menara kotak yang terdiri dari bagian berikut:
Sebagai tambahan, perangkat keras dapat memasukan komponen luar lainnya. Di bawah ini merupakan komponen standar atau yang umum digunakan.

Jumat, 13 Mei 2011

Install Windows 98 dan XP tanpa CD (dari Harddisk)


setelah cari sana dan sini dan buka sana dan sini akhirnya ku temukan juga artikel yang bagus untuk disimpan dan sebagai referensi suatu saat nanti saat membutuhkan tidak bingung lagi harus bagaimana.
Sebelum kita mulai ada baiknya kalau kita persiapkan alat-dan bahan yang akan kita gunakan untuk eksperimen ini. Alat dan bahan yang kita butuhkan ialah:

* 1 buah PC dengan ketentuan minimal untuk instalasi Windows XP (Proc. P3 750 Mhz, 32 MB VGA, 64 MB Memori, 10 GB harddisk, 32x CD/DVD ROM, HDD 3,5″ Floopy A, Monitor standart, keyboard, dan mouse ).
* 1 buah CD installer Windows 98 (atau master instalasi win 98 di hardisk).
* 1 buah CD instaler Windows XP (atau master instalasi win XP di hardisk).
* 1 buah disket bootable windows 98 (jika tidak ada cd installer Windows 98).
* 1 buah CD kosong (jika perlu untuk membuat cd bootable Windows 98).

INSTALASI WINDOWS 98 (hanya sebagai pembanding dan sekedar mengingatkan):
Kita asumsikan bahwa master Windows 98 dan master Windows XP sudah ada di harddisk pada drive D dengan dengan alamat D:\win98se dan D:\winXP. langkah-langkah instalasi:

1. reboot PC anda dengan disket bootable win98 atau cd installer win98.
2. jika memakai CD installer windows 98 atau CD bootable, pada menu pilih Start komputer with CD-ROM support.
3. setelah tampil DOS prompt ( A:\> ) kita pindah ke alamat drive dimana letak instalasi windows 98 tersimpan misalkan drive D dengan mengetikkan D: diikuti [Enter].
4. Setelah DOS prompt-nya berubah menjadi D:\> ketikkan cd win98se (jangan lupa untuk setiap baris perintah diakhiri degan menekan [ENTER]).
5. lalu ketikkan cd win98 dan prompt berubah menjadi d:\>win98se\win98 kemudian kita ketikan setup diikuti enter.

setelah proses tersebut selesai maka langsung menuju pada proses instalasi Windows 98. Sekarang saya akan menjelaskan instalasi untuk Windows XP. Sebenarnya proses instalasi Windows XP ini hampir sama dengan Windows 98 hanya saja kita perlu sedikit tambahan file dan sedikit perubahan alamat file installernya. Langkah-langkah instalasi sebagai berikut:

1. reboot PC anda dengan disket bootable win98 atau cd installer win98.
2. jika memakai CD installer windows 98 atau CD bootable, pada menu pilih Start komputer with CD-ROM support.
3. setelah tampil DOS prompt ( A:\> ) pindah ke alamat drive dimana letak file instalasi windows 98 tersimpan misalkan drive D: dengan mengetikkan D: diikuti [Enter].
4. Setelah DOS prompt-nya berubah menjadi D:\> ketikkan cd win98se (jangan lupa untuk setiap baris perintah diakhiri degan menekan [ENTER]).
5. lalu ketikkan cd win98 dan prompt berubah menjadi d:\>win98se\win98.
6. kita ketikan smartdrv diikuti penekanan tombol [ENTER]. Jika tidak muncul peringatan apapun berarti program Smart Drive sudah jalan. Program ini berfungsi untuk mempercepat proses instalasi. jika anda tidak menjalankan program tersebut maka proses intalasi Windows Xp akan menjadi lambat sekali bahkan lebih lambat dari instalasi yang semestinya.
7. setelah itu kita masuk ke folder instalasi Windows XP hingga prompt berubah menjadi D:\winXP> caranya sama dengan kita pindah ke instalasi Windows 98.
8. setelah itu kita cek keberadaan folder i386 dengan perintah dir.
9. lalu kita masuk ke folder tersebut hingga prompt berubah menjadi D:\winXP\i386>
10. setelah itu ketikkan perintah dir win*.exe lalu akan muncul seperti berikut:

J:\I386>dir *.exe
Volume in drive J is WXPVOL_EN
Volume Serial Number is 4024-D580
Directory of J:\I386

04-08-2004 04:41 84.939 WINNT.EXE
04-08-2004 05:05 48.128 WINNT32.EXE

13 File(s) 2.649.035 bytes
0 Dir(s) 0 bytes free
J:\I386>

11. Nah, file instaler WinXP yang kita butuhkan yaitu winnt.exe ternyada ada.
12. kemudian kita ketikan winnt diikuti enter maka akan memulai instalasi windows XP seperti biasa.

Tidak susah bukan? Sekarang anda tdak perlu lagi susah-susah cari CD XP untuk menginstal ulang.

understand?? hehehe

Apa yang ane tuliskan disini hanya bersifat sebagai referensi dan untuk menambah wawasan. ane tegaskan bahwa cara instalasi tersebut termasuk pelanggaran Hak Cipta (pembajakan) dan ilegal. 

hehehehe ^^

Kamis, 28 April 2011

RAM(Random Access Memory)


RAM ( Random Access Memory )

Senin, 29 Desember 2008
RAM itu Random Access Memory, yang artinya dimanapun data itu di simpan di dalam memory itu waktu akses ke data tersebut sama.
RAM untuk Komputer ada beberapa :
1. SDRAM (Synchronous Dinamic RAM)
2. RDRAM (Rambus Dinamic RAM)
3. DDR SDRAM (Double Data Rate SDRAM) Lebih dikenal dengan DDR
4. DDR2 SDRAM (Double Data Rate 2 SDRAM) Lebih dikenal dengan DDR2
Sekarang yang ngetrend tinggal DDR dan DDR2.




SDRAM : ini sekarang sudah hampir punah, harganya menjadi selangit. Kecepatan SDRAM ini antar lain PC66 = 66 Mhz ,PC100 = 100 Mhz, PC 133 = 133 Mhz, beberapa yang agak spesial PC 83 = 83 Mhz, PC 150 = 150 Mhz dan PC 166. Maksudnya pada PC 83 kecepatan RAM = 83 Mhz atau = 12 nanosecond. Biasanya pada Chip2 di SDRAM terdapat Angka di akhir kode Chip, misalnya -6;-7,5;-10, maksudnya kecepatan chip RAM tersebut = 1000/ angka tersebut, menjadi 166Mhz,133 Mhz dan 100 Mhz.

RDRAM : Merupakan RAM yg di bundle oleh Pentium4 awal, tetapi karena mahal membuat nya tidak bisa bersaing dan akhirnya ditinggalkan untuk memory PC. RDRAM ada dua kecepatan dasar yaitu RDRAM 800 Mhz dan 1066 Mhz, sesuai namanya kecepatannya = 800 mhz dan 1066 Mhz.

DDR : Sebenarnya DDR ini hanyalah pengembangan dari SDRAM biasa, kalau SDRAM itu hanya memproses satu kali, pada DDR dilipat gandakan jadi 2 kali.Awalnya ada DDR PC 1600 = 200 Mhz (2 x 100), Lalu sekarang tinggal PC 2100 = 266 Mhz(2 X 133), PC 2700 = 333 Mhz (2 X 166) dan PC 3200 = 400 Mhz (2 X 200). Ada juga beberapa Speed spesial seperti PC 3000 (366 Mhz), PC 3500 (433Mhz). Angka-angka 2700, 3200 dll itu merupakan banyaknya data yng bisa di tranfer per detik (sorry cara perhitungannya udah lupa :D ).
Lalu muncul teknologi baru dari intel yg memadukan 2 buah DDR dengan Tipe yg sama di kombine agar kecepatannya meningkat, kita kenal dengan IStila Dual channel. Untuk bisa menjalankan Dual channel dengan baik di perluakan 2 unit memory yg tipe sama, kecepatan sama dan kapasitas sama, misal 2 X 256 MB merk Muskin PC 3000 dengan Chipset Micron 1234, maka yang satu lagi juga harus setipe. Ada beberapa kasus beda tipe bisa berjalan dual channelnya tetapi terkadang terdapat anomali.

DDR2 pada dasarnya hanya pengembangan dari DDR biasa, ada juga teknologi dual channel. Ada PC 4200 (533 Mhz), PC 5300 (666Mhz) dan PC 8000 (1000 Mhz).

Hal yang Perlu diingat Selain yang ada diatas, jumlah Chip dan merk Chip sangat berpengaruh terhadap kestabilan komputer, misal Memory merk tertentu dengan Chipset Hyundai belum tentu cocok dipadu memory merk sama dengan chipset Nanya. Jumlah chip dalam 1 Keping memory semakin banyak biasanya realtif lebih stabil (tergantung Merk memory juga).

Perpaduan antar SDRAM dan DDR, DDR dengan DDR2 tidak bisa dilakukan walaupun di motherboarnya terdapat slot untuk kedua memory tersebut, hal ini dikarenakan perbedaan speed memory.

Perpaduan DDR 2100 dan 2700 bisa dilakukan asal Motherboardnya mendukung dan speed yg dipilih oleh motherboard adalah speed yg terrendah. Khusus untuk Motehrboard yg memakai Pentim4 FSB 800 DDR yg dipergunakan sebaiknya DDR PC 3200, bila memakai PC 2700 (misalnya bisa jalan normal) itu sama artinya dengan meng -overclock memory anda, kecuali ada motherboard yg bisa di sett di BIOS tentan Kecepatan Prosesor dan memorynya berbeda, hanya saja jadi tidak optimal (bisa terjadi Bottle neck).

mengenal jaringan


Mengenal Jaringan Local Area Network (LAN)


Local Area Network (LAN)

Merupakan jaringan komputer untuk satu kantor yang di gunakan untuk koordinasi antar bagiannya yang bersifat lokal. Di dalam LAN itu sendiri terdapat sekelompok komputer yang membentuk suatu jaringan atau mata rantai yang mana di antara komputer – komputer tersebut dapat saling berkomunikasi satu sama lain untuk bertukar data dan informasi, serta di kendalikan oleh suatu komputer pusat.

Karakteristik pada LAN terkandung ruang lingkup geografis terbatas hanya sampai 10 km yang berlokasi pada suatu gedung ataupun depatemen, kecepatan pengiriman data relatif tinggi bergantung pada jenis komponen yang digunakan, jaringan yang terdiri atas beragam komputer dan periferal pendukung ini biasanya dikendalikan atau dilayani oleh suatu komputer pusat yang disebut Server.
Keistimewaan dari Local Area Network (LAN) di antaranya adalah pemakaian data aplikasi, peralatan secara bersama – sama (resource sharing) suatu sistem informasi terpadu dan mempunyai indikasi faktor keamanan data yang relatif tinggi (multilevel security). Data dan informasi dapat tersedia setiap saat bila di butuhkan serta kecepatan yang tinggi dalam perolehan informasi.
Komponen yang di perlukan dalam jaringan LAN yaitu Personal computer, biasanya digunakan untuk workstation terminal pemakai dan server (komputer pusat atau central), media transmisi dapat berupa kabel maupun radio frekuensi yang berfungsi untuk mengalirkan data, Network Interface Card (NIC), konektor sebagai penghubung media transmisi ke peralatan, perangkat lunak jaringan yang mengatur akses data antara pemakai komputer dalam jaringan serta perangkat lunak aplikasi berupa program yang digunakan untuk keperluan perusahaan tersebut.

Standarisasi LAN

Jenis protokol dan metode akses yang digunakan tergantung pada LAN standart dari penjual. Standar tersebut disusun oleh Institute of Electronic Engineers (IEEE) 802 standart committee.
Ada beberapa standarisasi dalam LAN yang dibuat oleh badan-badan dunia, yang terdiri dari :
a. IEEE 802.1, mendefinisikan semua dokumen kontrol arsitektur dari standart 802.
b. IEEE 802.2, mendefinisikan lapisan data link.
c. IEEE 802.3, metode akses CSMA/CD.
d. IEEE 802.4, metode akses token bus.
e. IEEE 802.5, metode akses token ring.
f. IEEE 802.6, Metropolitan Area Network (MAN).
g. ANSI (American National Standards Institute).
o Standar : FDDI (Fiber Distributed Data Interchange) Pengetrapan serat optik pada metode token ring.
h. ISO (International Standards Organization) Standar : OSI 7 Layers
i. NBS (National Bereau of Standards)
j. CCITT (Committee Consultatif International Telegraphique et Telegraphhonique)
k. EIA (Electronic Industries Association)
l. OSF (Open System Foundation)
Dalam mendesain suatu sistem jaringan, kita harus memperhatikan arsitektur standar yang telah di buat oleh sebuah badan dunia yaitu Internasional Standard Organization (ISO). Standar yang dibuat salah satunya adalah Open Sistem Interconnection (OSI) 7-layers. Standar ini merupakan bentuk dari arsitektur jaringan, agar berbagai merek dari berbagai perusahaan memiliki standar yang sama, sehingga dapat saling berkomunikasi satu sama lain.
Implementasi 7 lapisan OSI tersebut meliputi lapisan fisik (physical layer) lapisan ini merupakan lapisan pertama atau terendah dari tujuh lapisan OSI, lapisan ini berhubungan langsung dengan fisik saluran yang digunakan untuk transmisi, berupa peralatan mekanis dan elektris beserta prosedur untuk memulai, memelihara dan membubarkan hubugan fisik untuk penyaluran bit. Lapisan harus memungkinkan digunakannya beberapa macam media fisik untuk interkoneksi dengan berbagai macam kontrol yang berbeda.
Lapisan kedua adalah lapisan data link yang merupakan teknis khusus yang digunakan pada prosedur untuk memungkinkan pengiriman data melalui media yang relatif memiliki error data rate yang tinggi (misalnya saluran telepon) dengan cara memecah data yang dikirim menjadi blok – blok, dimana pada tiap blok ditambahkan informasi untuk mengenali error, sehingga lapisan tersebut dapat mengenali blok yang diterima dengan baik atau meminta pengiriman kembali bagi blok – blok yang mengalami error.


Lapisan network yang menjamin adanya connection path agar informasi yang dikirim dapat sampai pada alamat yang dituju. Lapisan juga bekerja sebagai traffic controller yang mengatur prioritas pengiriman informasi. Lapisan yang keempat yaitu lapisan Transport dimana informasi yang secara keseluruhan melalui berbagai node sampai ketujuan dan mengatur agar blok – blok yang dikirim dapat diterima dengan urutan yang benar. Lapisan transport juga bertugas mencari cara yang paling baik dalam memanfaatkan karakteristik jaringan agar didapatkan transmisi yang paling efektif.
Lapisan session merupakan lapisan yang mengatur, mengorganisir dan mensinkronkan dialog dalam pertukaran data sedangkan pada Lapisan Presentation bertugas dalam mempresentasikan dan memanipulasi data, lapisan ini hanya berhubungan baik dengan syntax (presentasi data) dan tidak bersangkut paut dengan semantic (arti dari data) yang hanya dimengerti oleh layer berikutnya. Lapisan terakhir yang merupakan lapisan paling atas atau lapisan ke 7 adalah Lapisan Aplication, lapisan ini melakukan information processing agar dapat di mengerti oleh suatu proses aplikasi yang dapat berupa proses manual atau proses komputer.

Terminologi Umum

Ada beberapa terminologi umum yang dikenal dalam sistem komputer, yaitu :
  1. Multiuser
Adalah suatu terminal pasif berupa video display unit (VDU) dan keyboard yang terhubung ke komputer pengolahan pusat. Terminal-terminal tersebut tidak memiliki unit pengolahan (CPU) sendiri. Semua pengolahan data dilakukan di komputer pusat yang biasa disebut host.
  1. Multitasking
Adalah suatu terminal aktif yang dilengkapi mikroprosesor, yang memiliki kemampuan untuk melakukan beberapa proses sekaligus dalam waktu yang relatif bersamaan.
  1. Multiprogramming
Adalah suatu terminal aktif yang dilengkapi mikroprosesor, yang dapat mengerjakan beberapa program sekaligus dalam waktu yang relatif bersamaan.
  1. Multiprocessor
Adalah terminal aktif dengan lebih dari satu mikroprosesor yang berbeda fungsi. Terdiri dari asymmetric multiprocessor dan symmetric multiprocessor.
  1. Stand Alone
Adalah terminal aktif yang memiliki mikroprocessor dan berdiri sendiri (tidak terhubung ke jaringan).

Terminologi Jaringan

Ada beberapa terminologi yang dikenal dalam sistem komunikasi maupun jaringan, yaitu :
  1. Node
Node biasa diasumsikan sebagai terminal atau workstation.
  1. Dumb Terminal
Adalah terminal yang hanya terdiri dari Video Display Unit (VDU) dan keyboard. Terminal ini tidak memiliki unit pengolah (cpu) sendiri. Pengolahan dilakukan di komputer central (host).
  1. Intelligent Terminal
Adalah terminal yang terdiri dari Central Processing Unit (CPU), VDU, dan keyboard. Terminal ini memiliki unit pengolah sendiri.
  1. Virtual
Makna dari virtual adalah sesuatu yang sebenarnya tidak ada, tetapi terlihat. Misalnya virtual drive. Benda tersebut sebenarnya tidak ada secara fisik, tetapi tersedia.
  1. Transparent
Makna dari transparent adalah kebalikan dari virtual, yaitu sesuatu yang sebenarnya ada, tetapi tidak terlihat. Sebagai contoh adalah komunikasi antara dua buah komputer menggunakan modem. Jika komunikasi telah terjalin, maka komunikasi tersebut seolah-olah tanpa menggunakan modem.
  1. Physical
Makna dari physical adalah sesuatu yang dapat dilihat dan disentuh/diraba.
Misalnya harddisk, floopy disk, dan lain sebagainya.
  1. Logical
Makna dari logical adalah sesuatu yang dapat dilihat, tetapi tidak dapat disentuh/diraba.
  1. Centralized Processing
Adalah suatu sistem pengolahan data, yang mana pengaturan seluruh anggota sistem dilakukan oleh pengendali pusat. Contoh pada komputer kelas mini dan mainframe.
  1. Distributed Processing
Adalah suatu sistem pengolahan data, yang mana pengolahan data tersebut dilakukan pada masing-masing terminal yang diatur olehh server.
  1. Card Adapter
Adalah suatu kartu antarmuka (interface card) yang terpasang pada masing-masing terminal agar dapat terjadi komunikasi antar terminal tersebut. Pada Local Area Network (LAN), card adapter biasa disebut Network Interface Card (NIC)
  1. Host
Adalah suatu alat yang berfungsi sebagai pengendali utama suatu jaringan dimana semua proses pengolahan data berlangsung. Pada umumnya, host merupakan komputer kelas mini atau mainframe.
l. Server
Adalah suatu alat yang berfungsi sebagai pelayan dari terminal-terminal yang terhubung kepadanya. Server tidak melakukan pengolahan data Tugasnya mengarah kepada manajemen jaringan dan penyediaan sumber daya.
m. Workstation
Adalah suatu alat yang berfungsi sebagai terminal pemakai yang terhubung ke server. Workstationintelligent terminal yang merupakan dapat mengolah datanya sendiri, karena dilengkapi CPU.
  1. Routing
Adalah pengaturan rute antar node dalam jaringan komputer.
Routing dapat dikelompokkan ke dalam 2 jenis, yaitu :
- Routing Statis, yaitu pengiriman data melalui rute yang telah ditetapkan.
- Routing Dinamis, yaitu pengiriman data dapat dilakukan melalui rute selain yang telah ditetapkan.
  1. Repeater
Adalah suatu alat yang berfungsi untuk memperkuat sinyal.
  1. Bridge
Adalah suatu perangkat yang berfungsi untuk menghubungkan dua buah LAN yang mempunyai perbedaan pada lapisan OSI I dann II. Misalnya LAN dengan ethernet akan dihubungkan dengan LAN yang menggunakan metode token bus.
  1. Router
Adalah suatu perangkat yang berfungsi untuk menghubungkan dua buah jaringan yang memiliki perbedaan pada lapisan OSI I, II dan III. Misalnya LAN dengan netware akan dihubungkan dengan jaringan yang menggunakan unix.
  1. Gateway
Adalah suatu perangkat yang berfungsi untuk menghubungkan dua buah jaringan yang memiliki perbedaan pada seluruh lapisan OSI. Misalnya jaringan dengan arsitektur SNA (system network architecture) akan dihubungkan dengan jaringan yang menggunakan arsitektur DNA (digital network architecture).

Keuntungan Jaringan LAN

· Pertukaran file dapat dilakukan dengan mudah (File Sharing).
· Pemakaian printer dapat dilakukan oleh semua client (Printer Sharing).
· File-file data dapat disimpan pada server, sehingga data dapat diakses dari semua client menurut otorisasi sekuritas dari semua karyawan, yang dapat dibuat berdasarkan struktur organisasi perusahaan sehingga keamanan data terjamin.
· File data yang keluar dan masuk dari server dapat di kontrol.
· Proses backup data menjadi lebih mudah dan cepat.
· Resiko kehilangan data oleh virus komputer menjadi sangat kecil sekali.
· Komunikasi antar karyawan dapat dilakukan dengan menggunakan E-Mail & Chat.
· Bila salah satu client atau server terhubung dengan modem, maka semua atau sebagian komputer pada jaringan LAN dapat mengakses ke jaringan Internet atau mengirimkan fax melalui 1 modem.

Topologi Jaringan

Topologi adalah bentuk hubungan dari suatu jaringan (map of network). Yang jika ditinjau dari segi keberadaanya dapat diklasifikasikan kedalam Physical Topology yang menjelaskan hubungan perkabelan serta lokasi node atau workstation. Dan Logical Topology yang menjelaskan aliran message atau data dari satu user ke user yang lainya dalam jaringan.
Jika dilihat secara umum, maka topologi jaringan LAN terdiri dari beberapa jenis antara lain :
· Topologi Bus
Pada topologi bus, semua terminal terhubung ke jalur komunikasi. Informasi yang hendak dikirimkan melewati semua terminal pada jalur tersebut. Jika alamat terminal sesuai dengan alamat pada informasi yang dikirim, maka informasi tersebut akan diterima dan diproses. Jika tidak, informasi tersebut akan diabaikan terminal yang dilewatinya.
· Topologi Star
Dalam topologi star, sebuah terminal pusat bertindak sebagai pengatur dan pengendali semua komunikasi data yang terjadi. Terminal - terminal lain terhubung ke terminal pusat tersebut dan pengiriman data dari satu terminal ke terminal lainya melalui terminal pusat. Terminal pusat akan menyediakan jalur komunikasi khusus pada terminal yang akan berkomunikasi.
· Topologi Ring
LAN pada topologi ring terdiri dari terminal – terminal yang membentuk hubungan seperti cincin (ring). Bentuk topologi ring secara fisik sebenarnya adalah “star” (Physical Topology), tetapi secara logic adalah “ring” (Logical Topology). Setiap informasi yang diperoleh, diperiksa alamatnya oleh terminal yang dilewatinya. Jika bukan untuknya, informasi diputar lagi sampai menemukan alamat yang benar. Setiap terminalnya saling bergantungan, sehingga jika terjadi kerusakan pada satu terminal seluruh jaringan akan terganggu.

Protokol TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol)

Secara software sambungan komputer bekerja melalui protocol yang bisa kita pilih yaitu : TCP/IP protokol internet, SPX/IPX Novell Netware, Appel Talk MacInthosh, NetBeui Microsoft Windows. Banyak protokol komunikasi computer yang telah dikembangkan untuk membentuk jaringan komputer. Kompetisi antar perusahaan komputer seperti DEC, IBM dll. menelurkan berbagai standart jaringan komputer. Hal ini menimbulkan kesulitan terutama jika akan dilakukan interkoneksi antar berbagai jenis komputer dalam wilayah yang kecil maupun luas. Protokol TCP/IP merupakan protokol yang paling banyak dipakai, untuk jaringan kecil maupun luas.

TCP mengatur multiplexing dari data yang dikirim atau yang diterima oleh sebuah komputer. Adanya identifikasi pada TCP header memungkinkan multiplexing dilakukan. Hal ini memungkinkan sebuah komputer melakukan beberapa hubungan TCP secara logik. Bentuk hubungan adalah full duplex, hal ini memungkinkan dua buah komputer saling berbicara dalam waktu bersamaan tanpa harus bergantian menggunakan media komunikasi. Untuk mengatasi saturasi (congestion) pada media komunikasi, pada header TCP dilengkapi informasi tentang flow control.
Hal yang cukup penting untuk dipahami pada TCP adalah port number. Port number menentukan servis yang dilakukan oleh program aplikasi diatas TCP. Nomor-nomor ini telah ditentukan oleh Network Information Center dalam Request For Comment (RFC) 1010 [10]. Sebagai contoh untuk aplikasi File Transfer Protokol (FTP) diatas transport layer TCP digunakan port number 20 dan masih banyak lagi.
Prinsip kerja dari TCP berdasarkan prinsip client-server. Server adalah program pada komputer yang secara pasif akan mendengarkan (listen) port number yang telah ditentukan pada TCP. Sedang client adalah program yang secara aktif akan membuka hubungan TCP ke komputer server untuk meminta layanan yang dibutuhkan.
Protokol TCP/IP merupakan protokol yang paling banyak dipakai, terutama dengan berkembangnya teknologi internet, pada jaringan dengan protokol TCP/IP, selain MAC address juga mempunyai IP Address, yaitu alamat di internet dan Local Area Network (LAN) dengan menggunakan angka 32 bit, supaya mudah diingat, penulisan IP Address ini menggunakan empat buah angka 8 bit, dimana angkanya dari 0 sampai 255, contoh penulisan IP Address adalah 192.168.10.1.
Gabungan komputer dalam satu jaringan TCP/IP dikelompokan ke dalam kelas, apabila tiga digit terakhir yang berubah, maka termasuk kelas C (xxx.xxx.xxx.aaa), apabila dua dari tiga digit terakhir yang berubah, termasuk kelas B (xxx.xxx.aaa.bbb), apabila tiga dari tiga digit terakhir yang berubah, termasuk kelas A (xxx.aaa.bbb.ccc).